Belitung, belitongbetuah.com– Dari 314 orang yang ikut seleksi tertulis calon anggota PPS (Panitia Pemungutan Suara) Kabupaten Belitung, untuk Pemilihan Umum 2024 mendatang, Rabu {11/01/2023} di Hotel Bahamas, jumlah pelamar yang mendaftarkan diri di awal sebanyak 524 orang, berasal dari 42 Desa dan 7 Kelurahan.
Namun, yang lulus proses administrasi hanya 314 orang, dan dari total 314 itu, dilakukan lagi seleksi tertulis dan wawancara, hingga akhirnya dipilih 147 orang. Hasil 147 orang tersebut, sesuai alokasi untuk 42 desa dan 7 kelurahan. Dimana tiap-tiap desa dan kelurahan, kebutuhannya hanya 3 orang saja.
Kaitan dengan rekruitmen calon anggota PPS dan PPK pada Pemilu 2024 mendatang, dikatakan Soni Kurniawan, Ketua KPU Belitung yang ditemui di sela-sela acara, jika dibandingkan dengan Pemilu tahun 2019, maka antusias masyarakat pada Pemilu tahun depan, cukup tinggi.
“ Melihat tingginya antusias masyarakat pada proses rekruitmen calon anggota PPS, PPK, kita patut berbangga. Mereka yang sudah punya pengalaman, akhirnya terpanggil lagi, yang baru-baru dan masih muda-muda, juga banyak yang ikutan. Tapi kita tetap memulainya disama ratakan, dalam hal persyaratan dan proses sampai lulus seleksinya nanti,’’ ujar Soni.
Ia melanjutkan, semua calon peserta mendaftar langsung ke KPU melalui aplikasi SIAKBA, (Sistim Informasi Anggota KPU dan Badan Ad hoc). Akan tetapi, bila di suatu daerah mengalami kesulitan lantaran terkendala akses internet, KPU Belitung menyediakan ruang, untuk dapat diantar langsung.
Pada Pemilu 2024, jumlah pelamar awal anggota PPS terdapat 524 orang, berasal dari 42 desa dan 7 Kelurahan yang ada di Kab. Belitung. Jumlah pelamar tersebut, mengalami peningkatan sekitar 150%, baik menjadi anggota PPS maupun PPK, bila dibandingkan pada Pemilu 2019. ‘’ Jadi, luar biasa. Dan itu patut, kita syukurilah. Peningkatannya sangat signifikan.