PAN Daftarkan Caleg, di Jumat Penuh Berkah

oleh -

Tanjungpandan, belitongbetuah.com – DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Belitung serahkan berkas pendaftaran Caleg ke KPU Belitung, Jumat (12/5/).

Pendaftaran PAN, agak berbeda dengan partai lainnya. PAN mendaftar di tengah hujan deras, setelah sholat Jumat, dimana cuaca Belitung cukup panas beberapa hari terakhir. Terhadap situasi itu, salah seorang Kader, bersuara,” Ini Jumat penuh berkah,” katanya.

Usai melakukan pendaftaran, Ketua DPD PAN Kabupaten Belitung, Harpan Effendi dalam jumpa pers-nya mengatakan, penyerahan berkas pendaftaran, seluruhnya sudah terpenuhi untuk 25 calon anggota DPRD yang terdiri dari 4 Dapil.

Dari kader yang diusulkan, beberapa berasal dari kaum milenial, termasuk keterwakilan 30 persen perempuan.

‘’Komposisinya 30 persen perempuan, jadi semua berkasnya sudah terpenuhi. PAN juga ada keterwakilan milenial, mereka ditempatkan khususnya di Dapil 2,’’ katanya.

Mengenai target kursi, PAN menginginkan semua Dapil ada keterwakilan. Masing- masing Dapil, ada raihan kursinya. Guna merealisasikan target tersebut, Harpan tidak membeberkannya. Namun, ia optimis PAN bisa meraih 4 kursi pada Pemilu tahun depan.

Keoptimisan Harpan terhadap target tersebut, lantaran kader yang diusulkan PAN, tidak asal pilih. Mereka diseleksi, mana yang punya kredibilitas untuk bertarung pada tahun depan.

Terkait perdaftaran yang dilakukan hari ini, Jumat tanggal 12 Mei, Harpan jelaskan karena disesuaikan dengan nomor urut PAN pada Pemilu 2024, sehingga atas instruksi dari DPP, hari ini dilakukan penyerahan dokumen ke KPU.

Selain itu, ia juga menyampaikan pemberkasan semua Caleg berjalan lancar dan telah memenuhi semua yang disyaratkan dari KPU.
‘’Kita (PAN) mesti harus siap, begitu kami mendaftar di KPU sesuai instruksi DPP serentak tanggal 12 (Mei), dokumen-dokumennya sudah harus lengkap untuk didaftarkan ke KPU,’’ pungkasnya. (Arya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *