Mulai Hari Ini, Polres Belitung Gelar Operasi Zebra Menumbing

oleh -

Belitung, belitongbetuah.com – Polres Belitung melaksanakan Operasi Zebra Menumbing, mulai hari ini, Senin (14/10/2024) selama 14 hari ke depan, berakhir di 27 Oktober mendatang.

Kapolres Belitung AKBP Deddy Dwitya Putra mengatakan, Operasi Zebra Menumbing digelar dalam rangka cipta kondisi kamseltibcarlantas jelang pelantikan presiden.

“Jelang pelantikan Presiden, kita mengajak masyarakat untuk tertib berlalu lintas,” katanya.

Dalam pelaksanaannya, sebanyak 150 personel Satlantas dikerahkan untuk menyasar terhadap 12 pelanggaran.

Di antaranya pelanggaran tidak menggunakan helm SNI, menerobos lampu lalu lintas atau lampu merah, melawan arus dan berkendara di bawah umur.

Selain itu, sasaran juga ditujukan pada kendaraan yang tidak sesuai spek seperti tidak menggunakan kaca spion, knalpot brong, lampu utama, berboncengan lebih dari dua orang, dan berkendara di bawah pengaruh alkohol.

Namun kata AKBP Deddy, untuk jenis pelanggaran yang sering terjadi di Belitung, umumnya tidak menggunakan helm dan melawan arus lalu lintas.

Terkait hal tersebut, “Kami nanti akan mengedepankan sisi humanis dan mengedukasi masyarakat agar lebih tertib berlalu lintas,” kata Deddy. (Arya)


Yuk, ikutin terus perkembangan informasi seputaran Belitong melalui media online belitongbetuah.com atau cukup meng-klik link Fanpage Facebook -nya Belitong Betuah yang selalu menyajikan berita terlengkap seputaran Belitong yang kami update. . .

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *