Jalan Dahlan di RT 12 A Milik Kabupaten Belitung: Pihak Perusahaan Enggan Memperbaiki Kerusakannya

oleh -

Belitung, belitongbetuah.com– Berdasarkan pantauan di lapangan, pada Senin siang (13/1), hampir di sepanjang Jalan Dahlan RT 12 A/ RW 05, yang menuju Pertamina Jobber Tanjungpandan terdapat banyak lubang. Meski tak dalam, tapi lubangnya lumayan lebar-lebar. Permukaan jalan itu tidak rata, terdapat banyak tambalan, dan area yang ditambal itu juga banyak yang sudah rusak.

Bila warga yang tinggal di situ, berkeluh kesah wajar saja, sebab memang tidak aman melewati jalan itu. Jalan itu tak panjang, hanya 120 meter. Pada sisi kiri dan kanan jalan, terdapat rumah warga. Di ujungnya terdapat Terminal Bahan Bakar Minyak ( TBBM) Tanjungpandan. Masyarakat Belitung menyebut tempat itu sebagai jobber Pertamina.

Kilas balik sedikit. TBBM Tanjungpandan pada 14 Agustus 2019 resmi beroperasi di bawah Pertamina dan anak perusahaannya, Elnusa Petrofin. Sebelumnya, depot Pertamina Tanjungpandan berstatus Jobber bekerja sama dengan pihak swasta PT Astika Murni Utama milik Devan.

Dalam peresmian kala itu, Direktur Logistic Supply Chain & Infrastructure PT Pertamina Gandhi Sriwidodo mengatakan “ Alih kelola pengoperasian TBBM Tanjungpandan ini adalah bentuk kembalinya Jobber ke pangkuan Pertamina melalui Elnusa Petrofin. Ini juga menjadi salah satu upaya untuk memperkuat rantai distribusi energi Pertamina dengan memastikan nilai availibility dan accessibility sehingga meningkatkan jaminan keamanan energi bagi masyarakat di Pulau Belitung,” ucapnya, seperti di kutip dari web pertamina.

“ Karenanya, ke depan Pertamina dan Elnusa Petrofin akan berusaha memperkuat sarana dan fasilitas TBBM agar ketahanan energi bisa terjaga dengan baik dan dapat mengimbangi momentum pertumbuhan ekonomi Belitung. Akhirnya, adalah suatu pelayanan yang lebih maksimal bagi masyarakat,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *